Vending machine Sprite yang terpasang di beberapa halte Transjakarta telah menjadi sorotan di media sosial dan membuat senang para pengguna Transjakarta. Didukung oleh teknologi inovatif dari BoostAD dan Prisma Advertising, vending machine ini tidak hanya menyajikan minuman penyegar, tetapi juga mengintegrasikan sensor external data yang mengubah pengalaman konsumen secara signifikan.
Keberhasilan Viral
Viralnya vending machine Sprite ini dapat dikaitkan dengan beberapa faktor kunci, di antaranya:
1. Lokasi Strategis
Terletak di halte Transjakarta yang ramai, vending machine ini menarik perhatian banyak orang yang sedang menunggu transportasi umum.
2.Inovasi Teknologi
Penggunaan teknologi sensor external data yang canggih menarik minat masyarakat yang menggemari inovasi teknologi, juga mudah hanya menggunakan handphone.
3.Kemudahan Akses
Vending machine ini memberikan kemudahan bagi penumpang yang ingin membeli minuman langsung di tempat tanpa harus mencari toko atau warung terdekat.
Baca juga: 3 Inovasi Prisma Paling Disukai Brand
Vending machine Sprite di halte Transjakarta dengan inovasi sensor external data telah menjadi inspirasi bagi industri vending machine dan teknologi di Indonesia, juga branding di media luar ruang. Lihat video lengkapnya di bawah ini.